Cara Membuat Widget Contact Form di Blog

Posted on May 21, 2013

Cara Membuat Widget Contact Form di Blog-Google baru-baru ini memang telah mengubah dan menambah berbagai fitur yang berkaitan dengan blogger. Contoh yang paling terlihat adalah system pengeditan kode HTML di blog. Selain itu, Google juga menambahkan sistem Google+ comment untuk blogger. Terdengar isu bahwa Google akan merealisasikan produk barunya yaitu Contact Form yang dapat ditambahkan di sidebar blogger. Beberapa hari yang lalu akhirnya Google mengumumkan Widet Contact Form sudah dapat digunakan seutuhnya.
contact form widget netfori

Sebelum itu bagi yang masih bingung maupun yang tertarik untuk melihat hasilnya, silahkan cek link di bawah ini. Widget Contact Form berada di bagian sidebar kiri.


Cara Membuat


Langkah-langkahnya sebagai berikut
1. Pastikan anda sudah login ke blogger.
2. Layout/Tata Letak > Add a Gadget (disarankan pilih bagian sidebar kanan/kiri)
3. Pilih tab bagian ‘More Gadgets’ atau ’Gadget lainnya’
4. Bagian pertama ada tulisan ‘Contact Form’ > Klik
Contact Form Widget Netfori
5. Muncul kotak dialog baru > Atur judul yang anda inginkan, contoh: kontak saya, kontak kami, hubungi saya, Contact Us, atau Contact Me. Bila anda merasa tidak membutuhkan judul, cukup dikosongkan.
Contact Form Widget Netfori

6. Terakhir tekan ‘SAVE’  > Selamat, widget tersebut telah tertanam di blog anda.

Beberapa Fitur dan Penjelasannya



Fitur pada widget ini sama dengan kebanyakan halaman contact form lainnya. Terdiri dari tiga bagian penting yaitu Nama, Email, dan Pesan yang ingin disampaikan. Menyajikan tampilan yang sangat sederhana, sehingga tidak membuat bingung bagi pengunjung.

Bagian kolom Nama pada widget ini tidak wajib diisi. Sedangkan untuk alamat Email dan Pesan wajib diisi. Bila Email tidak diisi atau salah memasukkan alamatnya maka akan muncul pemberitahuan ‘alamat email harus valid’ disertai tanda close disebelahnya. Format yang sah pada email tersebut adalah sebagai berikut. Pertama harus ‘teks’ disertai tanda ‘@’ lalu ‘teks’ lagi dan diikuti tanda titik serta domainnya seperti ‘.com’. Jadi bila kita memasukkan alamat email seperti ini ‘hkfaj@bka.com’ maka tetap akan sah. Padahal jelas bahwa email tersebut tidak ada (palsu). Sedangkan bila pesan tidak diisi maka akan muncul ‘bidang pesan harus diisi’.

Contact Form Widget netfori


Kerugian penggunaan widget ini adalah tidak support dengan kode Captcha. Sehingga kemungkinan email kita terkena spam sangat besar. Captcha kode dibutuhkan pada saat adanya sistem otomatis yang memungkinkan pengiriman email secara cepat dalam jumlah banyak oleh robot atau software tertentu. Ini adalah satu contoh bug yang ada dalam widget ini. Memang, untuk kedepannya dibutuhkan pengembangan.

Pesan yang telah terkirim secara otomatis akan menuju email akun blogger anda. Bila akun blog anda adalah ‘contoh@gmail.com’ maka, pesan akan terkirim ke ‘contoh@gmail.com’. Sejauh ini saya belum tahu cara mengganti alamat email yang dituju.


Kesimpulan



Dengan adanya widget ini, anda tidak perlu hosting contact form dari luar. Tidak perlu menggunakan hostingan seperti emailmeform.com, 123contactform.com dan lain sejenisnya. Widget ini telah terhosting oleh blogger sendiri jadi lebih mudah, sederhana, dan tentunya lebih cepat.

Sekian tutorial ini, mohon maaf bila ada salah kata dan kesalahan yang lainnya. Jika artikel ini menarik silahkan untuk dikopas dengan syarat yang tertera di bawah. Saya sangat terbantu jika anda mengeklik klik tombol google +1 (telah tersedia di bawah). Jangan lupa subscribe email anda untuk mendapatkan update artikel terbaru dari Blog Netfori.  Lihat juga Cara Membuat Mega Menu Drop Down Di Blog dan Cara Membuat Kode Link Hidup Di Teks Javascript  Referensi dari mybloggerlab.com. Sekian dan terimakasih.

Artikel Terkait :



Bagi yang merasa artikel ini menarik, dan ingin menyebarluaskannya dimohon bagi siapa pun yang ingin mengutip diwajibkan untuk mencantumkan kode link di bawah ini. Hargailah karya cipta orang lain. Terimakasih.

15 comments:

  1. mantep sob tutorialnya,terima kasih sudah berbagi ilmu.

    ReplyDelete
  2. My first thank you for the article photos on this site.
    my likes see it, however sorry I did not accidentally daydreaming here and I also did not know because what ...
    hopefully can inspire many people. success always

    ReplyDelete
  3. sekarang jd ndak perlu repot lagi ya mas...
    coz udah tinggal di pasang aja widget dari bawaannya ;)

    ReplyDelete
  4. Terima kasih tutorialnya sobat. Dulu aku pakai EmailMe, tapi dah tak copot lagi, cukup komen dikotak komentar dan guest book sekarang.

    Happy Blogging

    ReplyDelete
  5. sob, saya tertarik dengan artikel ini. Saya ijin kutip. (Tenang... sumber ane cantumin). Mungkin suatu waktu saya akan share di blog saya

    ReplyDelete
  6. pengen coba ... :P

    ReplyDelete
  7. mantab sob tutornya :)

    komen balik ya sob :)

    ReplyDelete
  8. wah mantaph gan bisa d pasang d blog ane nih. ijin bukmark dlu gan
    thanks udah sharing :)

    ReplyDelete
  9. kunjungan perdana sob di blog ini, salam kenal aja yah

    ReplyDelete
  10. untuk pemula seperti saya itu sangat bermanfaat pak admin
    mohon kunjungan baliknya ya
    baru belajar buat blog nih
    Place ADS

    ReplyDelete
  11. Saya blm pakai nih, masih pakai 123contactform. Widget nya bagus tapi blm ada komponen captcha & blm bisa memasukkan attachment. Mau nunggu update'an modifikasi dari para blogger dulu ah.. :D

    ReplyDelete